PELAJARAN DARI QS. AL-MA’ARIJ [70] AYAT 24-25: SEBAB-SEBAB KEPEMILIKAN MENURUT SYEIKH TAQIYUDDIN

  • Diyah Aulia Cahyani STEI HAMFARA
Keywords: Sebab-sebab kepemilikan, problem ekonomi dan sosial, tafsir al-Quran

Abstract

Indonesia merupakan negara berkembang yang belum mampu menyelesaikan problem ekonomi dan kehidupan sosial masyarakatnya. Banyaknya pengangguran menjadikan kasus tunawisma juga mengalami kenaikan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui sebab-sebab kepemilikan menurut Syeikh Taqiyuddin dengan inspirasi dari tafsir Quran Surat al-Ma'arij [7] ayat 24-25. Metode penelitian yang digunakan dalam pembuatan artikel ini adalah metode kualitatif dengan analisis deskriptif yaitu mengumpulkan, mempelajari dan menganalisa masalah yang berkaitan dengan penelitian di atas. Adapun terkait teknik pengumpulan data menggunakan metode library research dengan upaya mengumpulkan sumber bacaan tertama al-Quran, dan dari buku-buku, artikel-artikel jurnal dan dokumentasi lainnya. Penelitian ini menemukan kondisi sosial masyarakat yang memiliki hati nurani ingin membantu sesama ketika melihat orang yang sedang membutuhkan bantuan. Banyaknya kasus tunawisma dan pengangguran tidak dapat diselesaikan dengan dorongan hati nurani melainkan merupakan tanggung jawab negara

Published
2023-07-11