The Effect Of Fashion Involvement On Impulse Buying Through Positive Emotion On Products Muslim Fashion At E-Commerce

  • Mega Arfia STEI Hamfara Yogyakarta
Kata Kunci: Keterlibatan Fashion, Pembelian Impulsif, Emosi Positif, E-Commerce Shopee, Fashion Involvement, Impulse Buying, Positive Emotion, E-Commerce Shopee

Abstrak

Tujuan artikel penelitian ini untuk menganalisis apakah keterlibatan terhadap fashion (fashion involvement) dapat mempengaruhi pembelian secara impulsif (impulse buying) dengan mediasi emosi positif (positive emotion) secara signifikan. Metode penulisan ini menggunakan studi kepustakaan dengan tujuan untuk mengilustrasikan setiap jenis ulasan dengan satu atau dua contoh dari literatur Fashion Involvement, Impulse Buying, dan Positive Emotion, juga memberikan serangkaian rekomendasi bagi calon penulis literature review dalam topik ini. Hasil penelitian ini mengatakan Fashion Involvement berpengaruh positif dan signifikan terhadap impulse buying melalui emosi positif. Artinya, emosi positif mampu memediasi antara keterlibatan fashion terhadap pembelian impulsif. Semakin tinggi keterlibatan konsumen fashion akan mempengaruhi emosi positif dan mampu meningkatkan pembelian impulsif.

Diterbitkan
2022-07-04